WinRAR Crystal 2009 - Punya Pribadi

Kamis, 13 Agustus 2009

WinRAR Crystal 2009


Winrar, siapa yang tidak kenal software yang satu ini. Winrar adalah software kompresi terbaik dan terpopuler saat ini, karena bisa membuka berbagai macam file kompresi. Winrar mampu mengkompresi file ke dalam format zip maupun rar. winrar juga mampu membagi file kompresi menjadi beberapa bagian sesuai dengan keinginan anda.

Winrar adalah software kompresi dan decompresi file yang memungkinan anda untuk membuat, memanage, serta mengkontrol file archive. Ada beberapa versi winrar seperti versi windows, linux, freeBSD, DOS, OS/2, serta MacOS Kelebihan dari winrar ini adalah bisa untuk membuka berbagai jenis file archive semisal ZIP, RAR, 7Z, ACE, ARJ, BZ2, CAB, GZ, ISO, JAR, LZH, TAR, UUE, Z dan sebagainya.

Anda juga bisa memperkecil ukuran file anda dengan mengkompressnya menjadi format yang anda inginkan, baik itu zip maupun rar. dengan winrar anda bisa membagi file yang akan anda archive menjadi beberapa bagian sesuai dengan keinginan anda.

Tingkat kompresi winrar ini juga terbilang sangat tinggi dan bisa memperkecil volume file yang anda kompresi hingga sekitar 10% – 50% tergantung dari jenis file dan metode kompresi yang anda pilih.

Winrar juga mampu digunakan untuk recovery file archive yang rusak, recovery dan rekonstruksi volume karena adanya missing part pada archive multivolume. Dengan winrar anda juga bisa melindungi file archive anda dengan password. Winrar akan membuat file archive anda menjadi aman dan dengan tingkat kompresi yang optimal.

Pada 2009 ini telah dirilis winrar crystal 2009, sebuah versi winrar yang mempunyai tampilan yang menarik, mudah digunakan dan dengan fitur yang lengkap. Winrar crystal 2009 ini adalah winrar yang sangat powerfull..
Download disini

Terima Kasih Telah Berkunjung di kananQu, Mohon Maaf Apabila Ada Link Download Yang Sudah Tidak Bisa Lagi....